Ingin Tahu Berapa Gaji YouTuber 2022? Berikut Penjelasannya

Techindopost gambar artikel - Ingin Tahu Berapa Gaji YouTuber 2022? Berikut Penjelasannya
Seorang wanita sedang membuat konten memasak. Image Credit: Anna Shvets Pexels

Techindopost - Siapa sih yang tidak kenal YouTuber? Kamu pasti bisa menyebutkan setidaknya 5 nama YouTuber terkenal yang biasa kamu tonton. Channel YouTube yang ada juga cukup beragam, mulai dari channel pendidikan, traveling, berita, makan-makan, memasak, teknologi, komedi, hiburan, vlog, dan berbagai jenis channel lainnya yang bisa kamu ikuti sesuka hati.

Semakin hari, YouTuber yang ada di Indonesia semakin bertambah banyak juga cuy, sebenarnya berapa sih jumlah gaji YouTuber yang mereka dapatkan dari mengunggah konten video ke YouTube? Penasaran? Simak penjelasannya berikut ini.


Rekomendasi Editor Kami




Gaji YouTuber 2022

Jangan kira YouTuber hanya pekerjaan yang main-main saja, selain bisa memberikan banyak informasi bermanfaat ke penontonnya, menjadi seorang YouTuber juga bisa mendapatkan gaji lho, apalagi jika subscribers yang dimiliki sudah lebih dari 1000. Bagaimana YouTuber ini mendapatkan penghasilan?

Ternyata, seorang YouTuber mendapatkan penghasilan tidak hanya dari subscribers saja, tetapi juga dari jumlah viewers dan iklan. Penghasilan tersebut juga didapatkan dari beberapa kategori yaitu cost per mile (CPM) dan cost per click (CPC).

Untuk bisa mendapatkan gaji, seorang YouTuber perlu memenuhi syarat awal terlebih dahulu, yakni harus sudah memiliki jumlah sebanyak 1000 subscribers selama setahun terakhir dan video yang diunggah sudah ditayangkan sepanjang 4000 jam dalam setahun.

Pihak pengiklan ke YouTube akan membayar sejumlah biaya yang disebut sebagai Cost per Mile (CPM). Biaya iklan ini dibayarkan setiap 1000 tampilan iklan yang sudah tayang di konten YouTube suatu channel.

Sedangkan Cost per Click (CPC) merupakan uang yang didapatkan seorang YouTuber per iklan yang di klik. Jadi saat ada orang yang mengklik iklan di suatu konten video, maka YouTuber akan mendapat biaya CPC sekitar Rp5000 per klik.



Perhitungan pendapatan dari 1000 subscribers bisa dilakukan menggunakan rumus RPM (revenue per impression) yaitu RPM=(penghasilan/jumlah tampilan halaman) x 1000.

Contohnya, Seorang YouTuber yang memiliki 1000 subscribers bisa memperoleh penghasilan sebanyak 0,12 USD dari 30 view, maka RPM yang didapatkan YouTuber tersebut adalah (0,12/30) x 1000=4 USD atau setara dengan Rp59.260.

Jadi semakin banyak jumlah subscribers, viewers, dan juga jam tayang, maka semakin banyak juga gaji yang akan didapatkan seorang Youtuber.

Peninjauan Kanal Monetisasi

Sebelum mendapatkan penghasilan atau gaji dari 1000 subscribers, pihak YouTube akan melakukan peninjauan atau pemeriksaan channel terlebih dahulu, apakah sudah sesuai dengan kebijakan yang berlaku atau malah melanggar kebijakan dari YouTube.

Biasanya, peninjauan channel ini berfokus pada tema utama, video yang paling banyak atau paling sering ditonton, video terbaru, proporsi waktu tonton terbesar, dan data dari video yang meliputi judul, thumbnail, dan deskripsi.

Dari perhitungan tersebut, sudah terlihat bukan berapa gaji YouTuber 2022? Apalagi untuk YouTuber terkenal yang jumlah subscribers-nya bisa mencapai jutaan, tentu gaji yang didapatkan juga akan lebih besar.

Buat kamu yang belum tertarik menjadi YouTuber tapi ingin mendapatkan uang, kamu bisa mencoba memainkan game yang menghasilkan uang, selain mendapatkan kesenangan bermain game, kamu juga bisa mendapatkan uang atau penghasilan tambahan.

Gimana Tiptroopers, tertarik menjadi Youtuber setelah membaca artikel di atas? Share pendapat kamu di kolom komentar ya. Kunjungi juga social media kami di Facebook, Twitter, dan Instagram untuk informasi teknologi lainnya.

#MARIMEMBACA

Post a Comment

Previous Post Next Post
Dapatkan banyak keuntungan dengan mendaftar Canva Pro