![]() |
Goole Play Store memiliki ribuan game untuk perangkat Android. Image Credit: Google |
Techindopost - Hi Tiptroopers, buat kamu penggemar game Android, kali ini kami akan merangkum game Android terbaik di bulan ini. Seperti yang kita ketahui game Android mendapatkan pembaharuan setiap harinya dan bahkan game baru juga tidak hentinya muncul di toko aplikasi khususnya Google Play Store. Maka dari itu, biar kamu tidak ketinggalan, sebaiknya kamu memperhatikan artikel berikut.
Rekomendasi Editor Kami
Unhappy Raccoon
![]() |
Tampilan karakter game Unhappy Raccoon. Image Credit: Unhappy Raccoon |
Game yang pertama adalah game action bertema anime yang menggemaskan. Unhappy Raccoon merupakan game yang paling dicari di minggu ini. Sebagai game yang dapat dimainkan secara gratis, game ini mungkin akan menarik para gamer yang menyukai game dengan style anime, dan menurut kami ini layak untuk kamu coba.
Di Game ini, kamu akan diajak untuk menjelajahi alam semesta yang diciptakan oleh Raccoon God. Kamu akan berpetualang dan melawan virus mematikan dengan menjalankan berbagai banyak misi. Kamu diminta untuk membersihkan alam semesta yang semakin berbahaya untuk melindungi galaksi rakun.
Daya tarik utama dari Unhappy Raccoon adalah karakter yang didesain secara unik dan menggemaskan. Tapi mungkin beberapa hanya bisa dinikmati untuk pengguna tertentu demi kenyamanan mata. Di luar itu, game environment, misi dan jalan cerita yang diangkat telah dirancang dengan sangat baik. Ini mungkin akan menjadi game Android terbaik untuk kamu coba.
Jika kamu mau mencoba game Unhappy Raccoon, kamu bisa mengunduhnya di Google Play Store atau di TapTap.
Undesember
![]() |
Tampilan gameplay Undecember. Image Credit: Undecember |
Apakah kamu mencari game Hack and Slash di perangkat Android? Atau game RPG dengan monster yang berkeliaran dimana-dimana? Kami memiliki list itu! Kamu bisa mencoba memainkan game dari LINE Games, Undecember yang telah hadir untuk melampiaskan hasrat bermain game selayaknya memainkan Diablo Immortal.
Undecember merupakan game RPG yang hampir mirip dengan game Diablo di versi desktop. Kamu bisa melakukan banyak hal untuk dinikmati dengan ratusan kombinasi skills, monster dengan karakter yang berbeda-beda, dan pertarungan yang dapat kamu lakukan dengan delapan pemain.
Tapi perlu kamu catat ya, kalau game ini mungkin berisi konten yang tidak sesuai untuk segala usia, atau mungkin tidak pantas untuk kamu lihat di lingkungan rumah atau kerja. Jadi kamu diminta untuk bijak memainkan game ini ya.
Game Path of Exile Mobile yang konon memiliki kemiripan di dalam gameplay juga akan hadir di tahun depan. Tapi sepertinya, tidak akan menjadi penghalang untuk Path of Exile mendapatkan perhatian pecinta game RPG Android, kita lihat saja nanti!.
Untuk kamu yang tertarik memainkannya, kamu bisa mendapatkannya di Google Play Store.
Roots of Tomorrow
![]() |
Tampilan gameplay Roots of Tomorrow. Image Credit: Roots of Tomorrow |
Roots of Tomorrow merupakan game edukasi perkebunan yang mempesona mata. Game ini bertujuan untuk mengajar dan menghibur pemain dengan segala aktivitas perkebunan. Secara story line, kamu akan ditugaskan untuk mengelola perkebunan di seluruh Prancis hingga 10 tahun lamanya.
Selama gameplay, kamu akan dinilai berdasarkan skor tingkat ekonomi, lingkungan dan sosial untuk menentukan keberhasilan kamu dalam mengelola perkebunan. Skor yang kamu peroleh akan mempengaruhi setiap keputusan yang kamu buat di dalam mengelola perkebunan. Apakah kamu akan membuat pilihan yang tepat? Atau malah merugikan perkebunan yang telah dititipkan ke karakter game kamu?
Game ini cocok untuk kamu yang menyukai permainan yang bertemakan perkebunan atau peternakan, dan akan sangat tepat jika kamu adalah seorang pendidik yang ingin memperkenalkan dunia perkebunan melalui sebuah game. Di game ini kamu akan diajarkan bagaimana cara menciptakan perkebunan yang terus bertumbuh, merawat hewan dengan benar, mengatur finansial kebun, dan masih banyak lagi. Jadi jangan sampai tidak mencoba game yang satu ini ya!
Kamu bisa mencobanya dengan mengunduh game Roots of Tomorrow di Google Play Store.
Giant Monster War
![]() |
Tampilan gameplay Giant Monster War. Image Credit: Giant Monster War |
Giant Monster War merupakan pesaing Clash of Clans yang secara mengejutkan menjadi salah satu game yang dinobatkan menjadi game terbaik di bulan ini.
Game ini dikembangkan oleh X-Legend Entertainment di China. Di game ini kamu akan ditugaskan untuk menjaga kota dan berkelana ke seluruh benua Titan. Saat kamu mengambil alih dunia, maka kamu akan bertarung dengan peradaban lain untuk bisa mendominasi peradaban.
Ketika bertempur, kamu akan memiliki akses ke beberapa Hero untuk bertarung. Dan ketika keadaan menjadi sulit, kamu memiliki kemampuan untuk memanggil Titan besar yang akan membantu kamu untuk memusnahkan musuh. Ini akan menjadi hal yang seru karena kamu akan menyaksikan aksi-aksi heroik dari monster raksasa.
Giant Monster War akan memiliki rencana pengembangan yang cukup panjang. Direncanakan game ini akan mendapatkan beberapa pembaharuan hingga akhir tahun 2023. Hal ini menandakan pemain akan menikmati permainan dengan konten yang akan selalu diperbaharui dan akan selalu dinanti-nantikan.
Kamu bisa mengunduh game Giant Monster War melalui Google Play Store.
Itu dia Tiptroopers, game Android terbaik di bulan ini. Kami akan selalu mencari game terbaru untuk kamu mainkan untuk mengisi waktu senggang kamu. Share pendapat kamu di kolom komentar ya, dan jangan lupa untuk memberi tahu kami tentang game apa pun yang kami lewatkan di kolom komentar, dan jangan lupa kunjungi juga social media kami di Facebook, Twitter, dan Instagram untuk informasi teknologi lainnya.
#MARIMEMBACA